Rangkaian Kegiatan Studi Dasar Islam Ramadhan 2023 di akhiri dengan kegiatan mulia yaitu dengan berbagi kepada peserta didik yatim piatu dan dhuafa SMA Negeri 78 Jakarta kelas X. XI dan XII berjumlah 118 peserta didik. Santunan berupa uang tunai yang di dapat dari hasil donasi OSIS-PK 78, Alumni 78 ank.89 dan alumni 78 ank.2000. OSIS-PK khususnya divisi satu yaitu pembinaan dan Ketaqwaan Terhadap Tuhan yang Maha Esa dan ROHIS78 berbagi juga dengan anak – anak Fakir miskin yang ada di lingkungan SMAN 78 Jakarta berupa pemberian Parcel yang sebelumnya merupakan hasil lomba merangkai parsel untuk kelas X dan XI. Program yang dilaksanakan setiap Ramadhan ini merupakan program mulia dan merupakan perwujudan dari misi 78 sebagai sekolah ramah social dan ramah lingkungan. Dengan berbagi mudah mudahan menjadikan tambah barokah dan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah SWT dan juga berharap anak-anak yatim dan dhuafa turut berbahagia di bualn suci ini. Kegiatan ini diselenggrakan tanggal 14 April 2023 di Masjid SMAN 78 Jakarta dan disaksikan oleh Kepala sekolah, guru, peserta didik dan karyawan Sekolah 78. (wakasis 16.4.2023)
- 021 5482914
- sman78-jkt@sman78-jkt.sch.id